Demir yang lahir Wina pada 2 Juni 2003 melakoni debut bersama Barcelona pada usia 18 tahun 80 hari.
Mengutip Squawka, Yusuf Demir merupakan pemain non-Spanyol termuda yang melakoni debut liga bagi Barcelona setelah Lionel Messi pada Oktober 2004 (17 tahun 114 hari).
1 At the age of 18 years and 80 days, Yusuf #Demir becomes the youngest non-Spanish player to make their La Liga debut for Barcelona since Lionel Messi in October 2004 (17 y 114 d). Change. #ATHLETICBARA pic.twitter.com/NpjSXCDCMu
OptaFranz (@OptaFranz) August 21, 2021
Barcelona sendiri memboyong Demir dari Rapid Wina pada Juli lalu dengan status pinjaman disertai opsi pembelian permanen pada masa mendatang.
Demir yang berposisi sebagai winger menunjukkan performa impresif pada masa pramusim di mana ia mencetak satu gol dan satu assist.